Search

Kenaikan Nilai Tukar Rupiah ke Dollar Tak Pengaruhi Biaya Haji

Laporan Wartawan Bangka Pos, Putrie Agusti Saleha

BANGKAPOS.COM, BANGKA-Kenaikan nilai tukar Rupiah ke Dollar yang terjadi akhir-akhir ini tidak mempengaruhi kenaikan pembiayaan calon haji yang sudah dibayarkan sejak 4 Mei 2018 lalu.

Nilai tukar rupiah terhadap mata uang Dollar per hari Rabu (16/5/2018) masih berkisar di angka Rp. 14.090,00 per satu Dollar.

Dikonfirmasikan oleh Kepala Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Bangka Belitung, Muhammad Ridwan bahwa dengan naiknya kurs Dollar para calon jemaah haji tidak akan dikenanakan biaya tambahan.

"Kenaikan mata uang Dollar saat ini tidak akan berpengaruh terhadap biaya haji para calon jemaah, karena mereka sudah melunaskan sejak tanggal 4 Mei lalu," ujar Ridwan di ruangannya ketika ditemui tim Bangka Pos. (*)

Let's block ads! (Why?)

Read Again Vroh http://bangka.tribunnews.com/2018/05/16/kenaikan-nilai-tukar-rupiah-ke-dollar-tak-pengaruhi-biaya-haji

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kenaikan Nilai Tukar Rupiah ke Dollar Tak Pengaruhi Biaya Haji"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.