Search

Erick Thohir Perkirakan Inter Milan Raup 300 Juta US Dollar Musim Depan

Presiden klub Inter Milan, Erick Thohir, tak bisa menutupi rasa senangnya saat klubnya sudah memastikan diri lolos ke Liga Champions Eropa musim depan. Seperti diketahui, Inter memastikan diri lolos ke kompetisi antarklub tertinggi di Eropa itu, setelah menaklukkan Lazio dengan skor 3-2, di Stadion Olimpico, Senin (21/5) dini hari WIB. 

Menurut Erick, keberhasilan Inter kali ini tak lepas dari proses yang telah dilakukannya untuk membangun klub tersebut sejak mengambil alihnya pada 2013 lalu. "

"Saat saya ambil Inter tahun 2013, saya juga melakukan hal yang sama dengan apa yang saya lakukan di SM pertamina, walau ini lebih sulit karena saya tidak setiap hari tinggal di sana. Oleh sebab itu saya membentuk manajemen yang lebih kuat. Saya menargetkan lima tahun Inter kembali ke Liga Champions dan terbukti tahun ini berhasil," kata Erick, kepada wartawan di kantor INASGOC, Senin (21/5).

"Keberhasilan di Inter tak lepas dari regenerasi pemain, pemilihan pelatih, manajemen yang memiliki visi yang sama, serta melakukan kolaborasi," tambah pria yang kini juga sedang disibukkan dengan menjadi ketua INASGOC (Panitia Pelaksana Asian Games 2018).

Lebih lanjut, pria yang juga pengusaha tersebut memperkirakan penghasilan yang bakal diraih klub yang berbasis di kota Milan itu bakal lebih besar pada musim depan. Maklum, klub-klub yang lolos ke Liga Champions pastinya bakal bergelimangan uang dari match-fee, hak siar, maupun hadiah yang disiapkan oleh UEFA. 

Di samping itu, Erick juga menuturkan kerja sama yang dibangunnya dengan Suning Holding Group yang kini memiliki saham mayoritas di Inter, mampu membuat pendapatan klub tersebut meningkat pesat. 

"Karena dari 220 juta fans Inter ada di Tiongkok, maka kami kerja sama dengan Suning. Terbukti selain target Liga Champions tercapai, revenue Inter juga terus tumbuh hingga kini mencapai 220 juta US Dollar. Setelah kami masuk Liga Champions pasti akan tembus di angka 300 Juta US Dollar (sekitar Rp4,2 triliun)," jelas Erick, dengan penuh optimistis.

"Terima kasih para penggemar yang sudah lima tahun kepemimpinan saya setia mendukung dan kepada pemain, pelatih, dan manajemen yang telah membawa Inter ke Liga Champions Eropa," pungkasnya.

 

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1. Persija Resmi Protes Wasit Annas Apriliandi
2. Indra Sjafri Serang Balik Komentar Pelatih Asal Malaysia
3. Radja Nainggolan Gagal Tembus Skuat Piala Dunia Belgia
4. Jose Mourinho Bakal Cuci Gudang Manchester United
5. Daftar Lengkap Peraih Sepatu Emas Eropa

 

Let's block ads! (Why?)

Read Again Vroh http://www.goal.com/id/berita/erick-thohir-perkirakan-inter-milan-raup-300-juta-us-dollar/1hg2tsyascvdo17lp4jf88agew

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Erick Thohir Perkirakan Inter Milan Raup 300 Juta US Dollar Musim Depan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.