Search

Cadangan Devisa RI Naik menjadi 117,2 Miliar Dollar AS - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Indonesia (BI) mencatatkan posisi cadangan devisa Indonesia tercatat 117,2 miliar dollar AS pada akhir November 2018. Jika dibandingkan dengan bulan lalu, angka tersebut meningkat dari 115,2 miliar dollar AS.

"Posisi cadangan devisa tersebut setara dengan pembiayaan 6,5 bulan impor atau 6,3 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, serta berada di atas standar kecukupan internasional sekitar 3 bulan impor," sebut BI melalui keterangan resmi di laman resminya, Jumat (7/12/2018).

Lebih lanjut BI menjelaskan, cadangan devisa tersebut mampu mendukung ketahanan sektor eksternal serta menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan.

Adapun peningkatan cadangan devisa pada November 2018 terutama berasal dari penerimaan devisa migas, penarikan utang luar negeri (ULN) pemerintah, dan penerimaan devisa lainnya yang lebih besar dari kebutuhan devisa untuk pembayaran ULN pemerintah.

"Ke depan, Bank Indonesia memandang cadangan devisa tetap memadai didukung keyakinan terhadap stabilitas dan prospek perekonomian domestik yang tetap baik, serta kinerja ekspor yang tetap positif," jelas BI.


Let's block ads! (Why?)

Read Again Vroh https://ekonomi.kompas.com/read/2018/12/07/162929626/cadangan-devisa-ri-naik-menjadi-1172-miliar-dollar-as

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cadangan Devisa RI Naik menjadi 117,2 Miliar Dollar AS - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.