Reporter: Syamsul Ashar | Editor: Syamsul Azhar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah terhadap dollar Amerika Serikat menguat pada perdagangan Kamis (11/6) siang tengah hari ini.
Bank Indonesia mencatat pada Kamis (11/06) siang pukul 12.45 WIB kurs dollar AS - kurs jual rupiah sebesar Rp 14.084.07 per dollar AS.
Sementara kurs beli dollar AS - rupiah sebesar Rp 13.943.97 per dollar AS. Dengan demikian kurs tengah dollar AS - rupiah pada siang hari ini sebesar Rp 14.014 atau menguat 69 poin dibandingkan dengan penutupan perdagangan kemarin sebesar 14.083 per dollar AS.
Sementara berdasarkan catatan kurs USDIDR yang ada di Bloomberg menyebutkan rupiah justru mengalami pelemahan sebesar 56,5 poin menjadi Rp 13.981,5 per dollar AS.
Bloomberg mencatat pada saat pembukaan perdagangan kurs rupiah terhadap dollar AS atau USDIDR sebesar Rp 13.925. Sementara pada pukul 12.53 WIB tercatat kurs dollar AS - rupiah atau USDIDR pada posisi Rp 13.980,00 atau menguat sebesar 0,84% secara year to date.
Adapun hingga Kamis (11/6) tegah hari, kurs dollar AS - rupiah di perdagangkan pada range Rp 13.902,5 hingga 13.981,5 per dollar Amerika Serikat.
Sementara range dalam 52 minggu terakhir kurs dollar AS - rupiah di perdagangkan pada kisaran Rp 13.577 hingga Rp 16.625 per dollar Amerika Serikat.
Ke mana kurs dollar AS - rupiah akan bergerak hari ini?Tentu masih jadi misteri, namun rupiah memiliki bekal lumayan untuk bertarung pada pekan ini.
Sebebelumnya berdasarkan catatan BI, pada Rabu (10/6), kurs jual dollar AS adalah Rp 14.153. Adapun kurs beli dollar AS Rp 14.013 per dollar AS. Dengan begitu kurs tengah BI mengenai dollar AS adalah Rp 14.083 per dollar AS.
Jika kita bandingkan dengan kurs tengah dollar AS - rupiah sehari sebelumnya (9/6), Selasa lalu rupiah melemah 0.79%. Adapun dalam hitungan sepekan, rupiah berhasil menguat -1.14% melawan dollar AS, berdasar nilai kurs tengah BI.
Bagaimana dengan tren sebulan? Dalam hitungan sebulan, ternyata rupiah masih menguat -6.17% terhadap dollar AS.
Sebagai ungkapan terimakasih atas perhatian Anda, tersedia voucer gratis senilai donasi yang bisa digunakan berbelanja di KONTAN Store.
Read Again Vroh https://investasi.kontan.co.id/news/hore-kurs-rupiah-terhadap-dollar-amerika-serikat-menguat-kamis-116-siang-ini
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hore! Kurs rupiah terhadap dollar Amerika Serikat menguat Kamis (11/6) siang ini - Kontan"
Posting Komentar