Search

IHSG Lanjutkan Penguatan Menuju Level 6.300, Rupiah Tembus Rp 13.800 Per Dollar AS - Kompas.com - Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG) pagi ini berada di zona hijau pada awal perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI) Selasa (16/2/2021). Demikian juga dengan mata uang garuda yang menguat di pasar spot.

Melansir data RTI, pukul 09.13 WIB, IHSG berada pada level 6.287,88 atau naik 17,56 poin (0,28 persen) dibanding penutupan sebelumnya pada level 6.270,32.

Sebanyak 181 saham melaju di zona hijau dan 154 saham di zona merah. Sedangkan 176 saham lainnya stagnan. Adapun nilai transaksi hingga saat ini mencapai Rp 1,47 triliun dengan volume 1,9 miliar saham.

Baca juga: Ini Daftar Uang Rupiah Belum Dipotong yang Beredar

Bursa Asia pagi ini positif, dengan kenaikan indeks Nikkei 1,24 persen, indeks Strait Times 0,18 persen, dan Hang Seng Hong Kong 1,23 persen.

Analis Binaartha Sekuritas Nafan Aji mengatakan, berdasarkan indikator, MACD telah berhasil membentuk pola golden cross di area positif. Sementara itu, Stochastic dan RSI mulai menunjukkan sinyal positif.

“Di sisi lain, terlihat pola three advancing soldiers candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi penguatan lanjutan pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke resistance terdekat,” kata Nafan dalam rekomendasinya, Senin (15/2/2021).

Sementara nilai tukar rupiah juga masih terus melaju pada awal sesi perdagangan di pasr spot pagi ini.

Melansir data Bloomberg, rupiah pada pukul 09.00 WIB berada pada level Rp 13.895 per dollar AS atau menguat 0,11 persen (15 poin) dibandingkan dengan penutupan sebelumnya Rp 13.910 per dollar AS.

Analis sekaligus Kepala Riset Monex Investindo Ariston Tjendra mengatakan, penguatan rupiah terhadap dollar AS pagi ini terjadi karena minat pasar terhadap aset berisiko yang masih tinggi pagi ini. Selain itu, Indeks-indeks saham juga bergerak positif.

“Minat pasar yang tinggi ini didukung berita positif mengenai kemajuan vaksinasi Covid-19 global, menurunnya kasus baru harian Covid-19, dan prospek stimulus besar pemerintah AS. Rupiah berpotensi menguat terhadap dollar AS hari ini,” kata Ariston.

Dari dalam negri, selain kasus baru harian Covid-19 yang juga menurun, surplus neraca perdagangan Indonesia bulan Januari juga bisa membantu penguatan rupiah hari ini.

Ariston memproyeksikan rupiah hari ini akan bergerak pada kisaran Rp 13.850 per dollar AS sampai dengan Rp 13.980 per dollar AS.

Baca juga: IHSG Berpeluang Tembus Level 6.300? Simak Rekomendasi Saham Hari Ini

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

Let's block ads! (Why?)

Read Again Vroh https://money.kompas.com/read/2021/02/16/093413526/ihsg-lanjutkan-penguatan-menuju-level-6300-rupiah-tembus-rp-13800-per-dollar

Bagikan Berita Ini

0 Response to "IHSG Lanjutkan Penguatan Menuju Level 6.300, Rupiah Tembus Rp 13.800 Per Dollar AS - Kompas.com - Kompas.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.