JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Indonesia (BI) mencatat jumlah aliran modal asing yang masuk ke Indonesia pada Desember 2018 mencpai 1,9 miliar dollar AS.
Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan, jumlah aliran modal asing ke dalam negeri terus berlanjut meski neraca perdagangan per Desember 2018 mengalami defisit sebesar 1,1 miliar dollar AS.
"Sementara itu, aliran masuk modal asing kembali terjadi pada Desember 2018 sebesar 1,9 miliar dolar AS, dan berlanjut pada Januari 2019," ujar Perry ketika memberikan paparan kepada awak media di kantornya, Kamis (17/1/2019).
Lebih lanjut Perry menjelaskan, terjadinya defisit neraca perdagangan pada Desember 2018 karena kinerja ekspor yang menurun. Terutama ekspor non migas akibat kondisi global yang kurang kondusif.
Baca juga: Naik 10,88 Persen, Pekerja Asing Selama 2018 Didominasi dari China
Sementara, dengan meningkatnya aliran modal asing berhasil meningkatkan posisi cadangan devisa pada akhir Desember 2018 menjadi 120,7 miliar dollar AS.
Jumlah tersebut setara dengan pembiayaan 6,7 bulan impor atau 6,5 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah serta berada di atas standar kecukupan internasional sekitar 3 bulan impor.
"Ke depan, Bank Indonesia terus memperkuat koordinasi dengan Pemerintah guna memperkuat ketahanan sektor eksternal, termasuk pengendalian defisit transaksi berjalan pada 2019 menuju kisaran 2,5 persen PDB," sebut Perry.
Read Again Vroh https://ekonomi.kompas.com/read/2019/01/17/204000126/bi--modal-asing-masuk-1-9-miliar-dollar-as-selama-desember-2018
Bagikan Berita Ini
0 Response to "BI: Modal Asing Masuk 1,9 Miliar Dollar AS Selama Desember 2018 - KOMPAS.com"
Posting Komentar